Hari Ini Polres Jeneponto Gelar Operasi Patuh, Ini 14 Sasaran Polisi Bagi Pengendara yang Melanggar

    Hari Ini Polres Jeneponto Gelar Operasi Patuh, Ini 14 Sasaran Polisi Bagi Pengendara yang Melanggar
    Polres Jeneponto, Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) mulai hari ini Senin, 15 Juli 2024 menggelar operasi patuh pallawa (foto: Indonesiasatu-Syamsir).

    JENEPONTO, SULSEL - Kepolisian Polres Jeneponto, Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) mulai hari ini Senin, 15 Juli 2024 menggelar operasi patuh pallawa.

    Operasi patuh pallawa ini berlangsung selama dua pekan atau terhitung 14 hari kedepan, mulai 15 - 28 Juli 2024.

    Hal ini disampaikan oleh Wakapolres Jeneponto Kompol Muh. Idris saat memimpin apel gelar pasukan operasi patuh di lapangan apel Mapolres Jeneponto, Jln. Sultan Hasanuddin, Kelurahan Empoang, Kecamatan Binamu, Senin (15/7/24).

    Kegiatan apel Operasi Patuh ini diikuti oleh personel polres Jeneponto sebagai stok holder, Kodim 1425 Jeneponto, Dinas Perhubungan, Jasa Raharja, Satpol-PP, Dinas Kesehatan, BPBD kabupaten Jeneponto.

    Kompol Muh. Idris mengatakan, operasi patuh ini merupakan kegiatan rutin yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan, ketertiban berlalu lintas dan keamanan di wilayah hukum Polres Jeneponto demi terwujudnya Indonesia Emas.

    Disebutkan bahwa adapun sasaran utama dalam Operasi Patuh ini, fokus pada 14 pelanggaran yang menjadi target yakni:

    1. Melawan arus
    2. Berkendara di bawah pengaruh alkohol
    3. Menggunakan ponsel saat mengemudi
    4. Tidak mengenakan helm SNI
    5. Tidak menggunakan sabuk keselamatan.
    6. Melebihi batas kecepatan
    7. Berkendara di bawah umur atau tidak memiliki SIM
    8. Berboncengan lebih dari satu
    9. Kendaraan roda empat atau lebih tidak memenuhi layak jalan
    10. Kendaraan tidak dilengkapi STNK
    11. Melanggar marka jalan
    12. Memasang rotator dan sirene bukan peruntukan
    13. Menggunakan pelat nomor atau TNKB palsu
    14. Parkir liar.

    Lebih jauh, Kompol Muh. Idris menegaskan bahwa pentingnya sinergitas antara seluruh personel dalam menjalankan tugas.

    "Kita harus selalu siap dalam menjalankan tugas-tugas kepolisian, terutama dalam Operasi Patuh ini. Kedisiplinan dan profesionalisme adalah kunci utama, " tegasnya.

    Dalam amanatnya, ia juga menekankan pentingnya pendekatan humanis dalam penegakan hukum. "Kita harus bisa menjadi pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Penegakan hukum harus dilakukan dengan tegas namun tetap humanis, " tambahnya (*)

    Muh. Andhi Syam

    Muh. Andhi Syam

    Artikel Sebelumnya

    KPU Jeneponto Serahkan Santunan Sebesar...

    Artikel Berikutnya

    Beredar Video Siswa SMA di Jeneponto Adu...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Danlanud Sultan Hasanuddin Mengantar Keberangkatan Wakil Presiden RI Kunker Ke Larantuka
    TNI dan ADF Bicarakan Peningkatan Kerjasama Militer
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Tak Ingin Bikin Susah Orang Tua, Wanita Berparas Cantik Asal Jeneponto Ini Pilih Jadi Sales Marketing
    Hari Pertama Masuk Kantor, Pj Bupati Jeneponto Sidak Sejumlah Kantor Pelayanan, Junaedi Jempol Pelayanan RS Latopas
    Puluhan Warga Tamalatea Seruduk Kantor PN Jeneponto, Demonstran Minta Keadilan
    Pemda Jeneponto Serahkan Sertifikat Tanah Seluas 10 Hektar untuk Pembangunan Mako Brimob di Boyong
    Debat Publik Kedua di Makassar, Paslon Bupati Jeneponto Paris dan Islam Tampil Totalitas Paparkan Visi - Misi
    Semarak HUT RI ke-79, Pemuda Tamalatea Cup III Gandeng Disdukcapil Jeneponto Perekaman KTP-el Cetak di Tempat
    Pj Bupati Jeneponto Siap Adopsi Bayi yang Ditemukan di Semak-Semak Penuh Luka, Ada 11 Jahitan
    Serentak PPK Gelar Pleno Terbuka Rekapitulasi DPSHP, Ketua KPU Jeneponto Tekankan Jaga Kemurnian Data Pemilih
    IMM Jeneponto Gelar Pelatihan Instruktur Dasar se-Indonesia Timur, Undang Pj Bupati Junaedi Jadi Narasumber
    Pemda Jeneponto Serahkan Sertifikat Tanah Seluas 10 Hektar untuk Pembangunan Mako Brimob di Boyong
    Operasi Pekat, Polres Jeneponto Jaring Mobil Pick Up Muat 10 Karung Ballo
    Jelang Pilkada, Disdukcapil Jeneponto Terus Lakukan Optimalisasi Pemuktahiran Data Warga dan Perekaman KPT-el
    Selamat, Pj Bupati Junaedi Bakri Serahkan SK kepada 287 PPPK Lingkup Pemerintahan Jeneponto
    Tak Menunggu Lama, Resmob Polres Jeneponto Ringkus 3 Pelaku Pencurian Kuda di Barangdasi
    Tindaklanjuti Instruksi Pj Bupati, Kadinkes Jeneponto dan Jajaran akan Lakukan Pengecetan Puluhan Rumah Kumuh di Tamanroya

    Ikuti Kami